Sat Lantas Polresta Bulungan Sosialisasi  di SD Buddhis Paramita

Selasa, 16 Desember 2025

TANJUNG SELOR- Sat Lalu Lintas (Sat Lantas) Polresta Bulungan melaksanakan kegiatan Penyuluhan dan Sosialisasi (PSA) di Sekolah Dasar (SD) Buddhis Paramita. Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 WITA dan berlangsung hingga selesai, bertujuan memberikan edukasi keselamatan berlalu lintas kepada siswa-siswi SD tersebut. Selasa 16/12/2025.

Kapolresta Bulungan Kombes Pol Rofikoh Yunianto  melalui Kasat Lantas AKP Yonathan Kurniawan  Kegiatan PSA ini merupakan bagian dari program Sat Lantas Polresta Bulungan dalam meningkatkan kesadaran dan pemahaman tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas sejak dini. Melalui sosialisasi yang menarik dan mudah dipahami, diharapkan siswa dapat menerapkan perilaku tertib dan aman saat berkendara maupun berjalan di jalan raya.

Baca juga  Tim Opsnal Sat’Resnarkoba Polres Malinau, Kembali Gagalkan Peredaran Narkoba

Kegiatan ini melibatkan personil dari Unit Keselamatan (Kamsel) Sat Lantas Polresta Bulungan yang secara khusus ditugaskan untuk memberikan materi sosialisasi dan mengawasi jalannya kegiatan. Personil ini memiliki keahlian dalam bidang keselamatan lalu lintas dan pendidikan kepada masyarakat, khususnya kalangan anak-anak sekolah.

Materi yang disampaikan meliputi, Pentingnya mengenakan helm saat mengendarai sepeda motor, Mematuhi rambu-rambu dan aturan lalu lintas, Cara menyeberang jalan yang aman, Bahaya bermain di jalan raya, Perilaku sopan dan tertib sebagai pengguna jalan

Baca juga  Serap Aspirasi, Ashe Bakal Naikkan Penghasilan Rp 10 Juta Per Bulan

Melalui kegiatan ini, Sat Lantas Polresta Bulungan berharap generasi muda dapat menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas yang dapat menginspirasi lingkungan sekitarnya. Kesadaran sejak dini diharapkan dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pengguna jalan usia muda.

Penyuluhan dan sosialisasi keselamatan berlalu lintas di SD Buddhis Paramita oleh Sat Lantas Polresta Bulungan menegaskan komitmen kepolisian dalam membangun budaya tertib berlalu lintas dari kalangan pelajar. Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat pemahaman anak-anak tentang keselamatan, sehingga mereka menjadi generasi yang cerdas dan bertanggung jawab di jalan raya. (***)

Baca juga  Kasrem 092 Maharajalila Berganti, Ini Sosoknya
Bagikan:
Berita Terkait