Dukung Digitalisasi UMKM Pariwisata, BRI BO Negara Dorong Penggunaan QRIS di Usaha Villa Jembrana & KEKUPU Sunset Travern

Rabu, 31 Desember 2025

PUBLIKA, JEMBRANA – BRI Branch Office (BO) Negara terus mendorong digitalisasi transaksi bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), khususnya di sektor pariwisata, melalui pemanfaatan layanan pembayaran non-tunai QRIS BRI.

Salah satu UMKM yang telah memanfaatkan QRIS BRI adalah Villa Jembrana & KEKUPU Sunset Tavern yang berlokasi di Lingkungan Sawe Munduk Waru, Kelurahan Dauhwaru, Kabupaten Jembrana. Sejak November 2025, usaha villa dan hospitality tersebut resmi menggunakan QRIS BRI sebagai metode pembayaran bagi para tamu.

Baca juga  Nostalgia, Festival Loloan Jaman Lame Sajikan Suasana Tempo Dulu

Pemanfaatan QRIS BRI dinilai memberikan manfaat yang signifikan bagi pelaku usaha. Sistem pembayaran digital ini dinilai lebih efektif dan efisien dalam mendukung transaksi dengan pelanggan, sekaligus memberikan kemudahan bagi tamu, khususnya wisatawan yang terbiasa menggunakan metode pembayaran non-tunai.

Selain menghadirkan kemudahan transaksi, penggunaan QRIS BRI juga membantu pelaku UMKM dalam menciptakan proses pembayaran yang lebih praktis, cepat, dan aman, serta mendukung pencatatan transaksi yang lebih tertata.

Baca juga  Jembrana Resmikan Bale Kertha Adhyaksa di Seluruh Desa 

Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung digitalisasi UMKM, BRI BO Negara secara aktif melakukan onboarding QRIS serta memberikan edukasi digital payment kepada para pelaku usaha, khususnya di sektor pariwisata yang menjadi salah satu potensi unggulan di wilayah Jembrana.

Pemimpin Cabang BRI BO Negara, Dewa Gede Darmayasa, menyampaikan bahwa BRI berkomitmen untuk terus mendampingi UMKM agar mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi pembayaran digital.

“BRI secara konsisten mendorong pelaku UMKM, termasuk usaha villa dan pariwisata, untuk memanfaatkan QRIS sebagai solusi pembayaran yang mudah, aman, dan sesuai dengan kebutuhan wisatawan. Kami berharap digitalisasi ini dapat membantu UMKM meningkatkan kualitas layanan dan daya saing usahanya,” ujar Dewa Gede Darmayasa.

Baca juga  Sahabat Bang Dasco Bersama Barisan Muda Mulia Pas-Suyadinata Gelar Baksos

Ke depan, BRI BO Negara akan terus memperluas akseptasi QRIS BRI di berbagai sektor usaha sebagai bagian dari upaya mendukung pertumbuhan UMKM dan penguatan ekosistem ekonomi digital di daerah. (PUBLIKA) 

Topik: , ,
Bagikan:
Berita Terkait