Kapolsek Tanjung Palas  Supervisi dan Pembinaan di Pos Siskamling RT 14 Desa Gunung Putih

Jumat, 12 September 2025

PUBLIKA TANJUNG SELOR- IPTU Prasetiyo Subekti, S.H., M.H. Kapolsek Tanjung Palas Polresta Bukungan bersama Wakapolsek Tanjung Palas dan Bhabinkamtibmas Desa Gunung Putih serta personil Polsek Tanjung Palas melaksanakan kegiatan supervisi dan pembinaan di Pos Sistem Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Siskamling) RT 14, Desa Gunung Putih, Kecamatan Tanjung Palas, Kabupaten Bulungan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) khususnya di wilayah Kecamatan Tanjung Palas.12/9.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolsek dan jajaran memberikan sejumlah himbauan strategis agar Pos Siskamling dapat berfungsi secara maksimal dalam menjaga keamanan lingkungan:

Petugas Pos Siskamling diminta memasang nomor call center 110 serta nomor telepon dan WhatsApp Polsek sebagai jalur komunikasi cepat dalam pelaporan tindak pidana maupun gangguan keamanan.

Baca juga  ‎Kepala Dinkes Tana Tidung H. Sarif Pemberian Obat Penyakit Kaki Gajah Sasar 17 Ribu Jiwa di Tana Tidung

Masyarakat dan petugas diimbau untuk proaktif melaporkan segala bentuk pelanggaran hukum kepada aparat kepolisian guna penanganan yang cepat dan tepat.

Keamanan lingkungan ditingkatkan dengan melaksanakan patroli minimal dua personil pada waktu-waktu rawan untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan.

Petugas disarankan untuk mengedepankan sikap ramah dan humanis dalam menyelesaikan permasalahan sosial di lingkungan, sehingga potensi konflik dapat diminimalisir.

Pos Siskamling wajib menjaga komunikasi erat dengan polsek dan pengurus RT/RW lokal untuk mengatasi kendala dan permasalahan yang muncul selama penjagaan.

Pemimpin lingkungan diharapkan mengajak masyarakat aktif berpartisipasi dalam menjaga Harkamtibmas demi kemanan dan kenyamanan bersama.

Baca juga  Kejati Kaltara Geledah Kantor Dinas Pariwisata dan Dua Kantor Lainnya

Petugas Archieve diminta menjaga dan merawat sarana dan prasarana pos agar tetap dalam kondisi baik dan siap digunakan.

Pendataan dan dokumentasi keberadaan petugas harus selalu dicatat dengan baik dalam buku mutasi penjagaan sebagai bentuk pertanggungjawaban.

Masyarakat dan petugas diingatkan untuk menyaring informasi dengan bijak dan tidak mudah terprovokasi oleh pihak-pihak yang dapat memecah belah dan menciptakan kericuhan.

Keberadaan Pos Siskamling merupakan salah satu pilar utama dalam menciptakan keamanan lingkungan yang melibatkan partisipasi aktif masyarakat. Supervisi dan pembinaan yang dilakukan secara berkala oleh kepolisian membantu meningkatkan efektivitas kerja petugas pos dan menjalin sinergi antara masyarakat dan aparat keamanan.

Kapolsek IPTU Prasetiyo Subekti berharap dengan adanya pembinaan ini, pengurus dan petugas Pos Siskamling RT 14 Desa Gunung Putih dapat menjalankan tugasnya lebih disiplin dan profesional. Polsek Tanjung Palas juga berkomitmen melanjutkan monitoring secara rutin dan memberikan pendampingan agar Pos Siskamling terus berfungsi optimal sebagai garis depan keamanan lingkungan.

Baca juga  Pengaduan Perambahan Hutan di Wilayah KM 57,KM 38,dan Di Desa Sajau Di Terima Pos Gakkum Kaltara

Kegiatan supervisi dan pembinaan Pos Siskamling RT 14 oleh Kapolsek Tanjung Palas menunjukkan keberlanjutan komitmen Polri dalam memperkuat keamanan berbasis masyarakat. Sinergi kuat antara Polri dan warga akan menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis, mendukung kenyamanan hidup bersama di Kabupaten Bulungan khususnya di Kecamatan Tanjung Palas tutup Kapolsek Kepada Media Publika.

Reporter Publika: Made Wahyu Rahadia

Bagikan:
Berita Terkait