Masalah Sengketa Lahan Terkait Kedatangan Dua Orang ke Kantor Bupati Bulungan

Senin, 1 September 2025

PUBLIKA TANJUNG SELOR-Kapolresta Bulungan Kombes Pol Rofikoh Yunianto melalui Kasat Reskrim Kompol Irwan memberikan keterangan resmi terkait insiden yang melibatkan dua orang warga yang datang ke lokasi kantor Bupati Bulungan. Kedua orang tersebut datang tanpa membawa alat atau benda apapun, tetapi kedatangan mereka menimbulkan kehebohan karena cara dan tingkah laku yang dianggap kurang etis dalam menyampaikan tuntutan.

Baca juga  Kasrem 092/Maharajalila,Bacakan Amanat Panglima TNI,Melalui Upacara Bendera 17-an

“Untuk kedua orang tersebut tentunya masih dalam pengawasan kami di Polresta Bulungan. Mereka datang ke kantor Bupati dengan tangan kosong dan bermaksud untuk bertemu langsung dengan Bupati Bulungan. Namun, cara yang mereka lakukan tidak sesuai dengan etika yang berlaku,” jelas Kompol Irwan saat memberikan keterangan kepada awak media, Senin (1/9/2025).

Baca juga  Welcome and Farewell Parade Kapolda Kalimantan Utara Irjen Pol. Hary Sudwijanto,S.I.K.,M.Si.

Kasat Reskrim menambahkan bahwa hasil sementara dari pemeriksaan dua orang tersebut menunjukkan bahwa kedatangan mereka adalah untuk menyampaikan masalah sengketa lahan yang melibatkan PDAM di KM 12. Sengketa tersebut diduga menjadi sumber keresahan masyarakat yang bersangkutan sehingga mereka ingin berkomunikasi langsung dengan Kepala Daerah.

“Mereka mengaku ingin berdialog dengan Pak Bupati supaya persoalan sengketa lahan tersebut bisa diselesaikan secara baik-baik. Namun demikian, kedatangan dengan cara seperti itu sangat tidak tepat, apalagi jika dilakukan tanpa pemberitahuan atau koordinasi terlebih dahulu,” Pungkas Kompol Irwan. (MD)

Baca juga  Masyarakat Teras Nawang Bersatu Menangkan Paslon S1AP
Bagikan:
Berita Terkait