Puluhan Tenaga Pendidik KTT Ikuti Sosialisasi Gencarkan Peringati Hari Guru Nasional

Selasa, 25 November 2025

TANA TIDUNG-Hari Guru Nasional yang diperingati setiap tanggal 25 November menjadi momentum penting untuk mengenang perjuangan dan pengabdian pahlawan tanpa tanda jasa, para guru. Pada peringatan Hari Guru Nasional 2025, ratusan tenaga pendidik di Kabupaten Tana Tidung (KTT) mendapatkan kesempatan mengikuti Sosialisasi Gerakan Nasional Cerdas Keuangan (Gencarkan) yang digelar pada Selasa, 25 November 2025, di ruang rapat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tana Tidung.

Sosialisasi Gencarkan merupakan hasil kolaborasi antara Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Tanjung Selor Unit Tideng Pale, Bank Indonesia, dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Langkah ini menjadi upaya konkret untuk meningkatkan literasi finansial khususnya bagi tenaga pendidik di wilayah Tana Tidung. Sosialisasi ini diikuti oleh sekitar 50 guru dari berbagai sekolah di Kabupaten tersebut.

Baca juga  Kapolsek Tanjung Palas  Supervisi dan Pembinaan di Pos Siskamling RT 14 Desa Gunung Putih

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disdikbud Tana Tidung, Arman Jauhari, membuka kegiatan dengan menyambut hangat para peserta sosialisasi yang hadir. Dalam sambutannya, Arman mengapresiasi inisiatif Bank BNI yang menyelenggarakan kegiatan literasi keuangan ini sebagai hadiah dan dukungan dalam peringatan Hari Guru Nasional tahun 2025.

“Terima kasih yang sebesar-besarnya saya ucapkan kepada Bank BNI karena sudah berinisiatif memberikan edukasi kepada dunia pendidikan terkait pentingnya menanamkan kesadaran literasi keuangan sejak dini,” ujar Arman.

Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini tidak hanya berfungsi sebagai wadah pengembangan kapasitas guru, tetapi juga sebagai pondasi penting bagi masa depan daerah.

Baca juga  DPRD Bulungan Berikan Dukungan Implementasi Katalog Elektronik Versi 6 dan Pendampingan UMKM

Arman menambahkan bahwa perkembangan teknologi dan digitalisasi saat ini secara signifikan mengubah pola pengelolaan keuangan masyarakat, termasuk para tenaga pendidik.

“Inisiatif ini merupakan investasi jangka panjang bagi masa depan kabupaten/kota. Di tengah kemajuan zaman yang membawa kita ke era digitalisasi dan kecanggihan teknologi, cara mengelola keuangan semakin mudah dan efisien,” tambah Arman.

Kegiatan sosialisasi diisi dengan materi pemberian informasi dari narasumber yang kompeten, dilanjutkan dengan sesi diskusi interaktif antara para guru dan pemateri. Diskusi ini membuka ruang bagi tenaga pendidik untuk bertanya, bertukar pengalaman, serta menggali praktik terbaik dalam pengelolaan keuangan pribadi maupun keluarga.

Dengan meningkatnya literasi keuangan, diharapkan para guru dapat mengelola keuangan pribadi dan rumah tangga secara lebih bijak, efisien, dan terencana. Pengetahuan tersebut dapat mereka teruskan kepada peserta didik serta masyarakat luas, mendukung terciptanya generasi yang cerdas secara finansial di masa depan.

Baca juga  Kasus Pencurian Sabu Oleh Anggota Tahti, Ditreskrimum Sebut Kasusnya Bisa Saja Berkembang

Sosialisasi GENCARKAN di Hari Guru Nasional 2025 ini membuktikan komitmen bersama lintas lembaga untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui peningkatan literasi keuangan. Guru sebagai pilar pendidikan tidak hanya dibekali dengan ilmu mengajar, tetapi juga pemahaman penting dalam pengelolaan keuangan di era modern.

Kegiatan ini menjadi langkah awal yang baik dalam membangun budaya cerdas finansial di kalangan tenaga pendidik dan masyarakat Kabupaten Tana Tidung demi kehidupan yang lebih sejahtera dan terencana.

Reporter: Made Wahyu Rahadia 

Bagikan:
Berita Terkait