PUBLIKA – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. (H.C.) H. Zainal A Paliwang.,M.Hum., bersilaturahmi dan berolahraga futsal bersama warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas II-B Nunukan, Sabtu (15/6/2024).
Gubernur menyampaikan rasa syukurnya atas kesempatannya bersama WBP serta Kepala Lapas dan jajarannya.
Gubernur bilang, agenda seperti ini tidak hanya mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, tetapi ikut menjadi wadah penyampaian dan penerimaan aspirasi, usulan, saran, dan kritik yang membangun untuk kemajuan daerah.
Gubernur Zainal juga menyerahkan sapi kurban kepada Lapas Kelas II-B Nunukan sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kebahagiaan Hari Raya Idul Adha.
Ia mengajak para WBP untuk terus berusaha memperbaiki diri dan tidak menjadikan kesalahan sebagai penghambat untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
Gubernur Zainal juga mendorong para WBP untuk mengikuti program pembinaan di Lapas dengan sebaik-baiknya agar dapat kembali ke masyarakat dan menjadi pribadi yang lebih baik.
“Pembinaan itu tujuannya membantu WBP supaya dapat kembali ke masyarakat dan menjadi pribadi yang lebih baik. Saya optimis, tekad dan usaha kuat, para WBP bisa kembali ke masyarakat dan menjadi pribadi yang lebih bermanfaat,” demikian Gubernur Kaltara. (Adpim)